Alam Semesta dan Kita - Pada kesempatan ini aku mau sharing artikel yang
Tentang Alam Semesta dan Kita Manusia didapat dari teman fb aku yaitu mas
F.Hardiman semoga ada pelajaran bisa bersama kita renungkan. Sebuah kisah tentang keterkaitan erat antara Alam Semesta dan kita yang termasuk didalamnya, yang kita mulai dari 14 Mill tahun lalu terjadinya
"Big Bang" dan dengan pembentukan awan-awan gas dan gravitasi kosmis terbentuklah planet-planet lain di tata surya, termasuk "Planet Biru" kita di era 7 Mill tahun lalu.
Pendinginan planet Bumi mulai terbentuk awal 4,5 Mill tahun lalu dan mulailah benih-benih kehidupan dari tumbuh-tumbuhan ganggang biru dan binatang bersel satu,Amoeba, yang hidup dilautan. Dominasi tumbuh-tumbuhan dan bintang silih berganti dari zaman ke zaman digantikan kehidupan dengan cara tranformasi,mutasi dan evolusi untuk mendukung perkembangan keturunan mereka,termasuk kita manusia.
Awal 26,000 th lalu dimulai zaman es,Pleistocene yang berachir di 11,700 th lalu dimana manusia purba pertama yang mulai muncul diperkirakan dari test DNA berasal dari benua Afrika sekitar 100,000 th lalu,dimana manusia purba ini sangat-sangat primitive dan hidup berkelompok,hidup dari berburu binatang dan mulai berkemah didekat sungai atau muara sungai. Waktu berjalan sangat cepat sebagian dari manusia purba ini mulai mencari permukiman baru dengan berjalan kaki menuju Eropa dan Asia disaat zaman es masih belum selesai mereka sebagian menyeberangi tanjung Kamsiatka ke Alaska dan keselatan kearah Kanada,Amerika dan Amerika Selatan dengan berjalan kaki sepanjang pantai Barat,sebagian kearah Amerika Timur dan bermukim disana,dengan membawa kebudayaan dan kultur mereka dan hudup terisolasi dari saudaranya yang di benua Afrika,Eropa dan Asia.

Perdagangan antar bangsa yang dimotori oleh pedagang-pedagang Arab yang membawa barang-barang sutra, rempah-rempah, kertas dari Asia ke Eropa mereka juga membawa banyak cerita-cerita dan bertukar pengalaman dengan pedagang-pedangan asing, inilah saatnya dimulai era globalisasi. Ada pedagang Italia berdagang dengan orang Arab, waktu itu dia memperhatikan dengan seksama cara pedagang Arab ini menghitung dengan amat cerdik dan tepat,dia melihat cara-cara pedangang satu dengan lainnya punya methode pengitungan yang sama, mulailah dia mengadopsi cara-cara penghitungan ini ke Italia, yang kita kenal saat ini dengan "Angka dan Huruf Arab" (1,2….dan Aa, Bb…..dst), juga kata-kata Lemon dan Kopi berasal dari kata-kata Arab.
500 th SM mulailah tumbuh peradapan manusia dengan membangun gedung-gedung kokoh di Mesir dengan Pyramida, Inggris dengan Stonehange, Sumaria dengan Bangunan Keagamaan yang kokoh, manusia saat itu masih becocok tanam dengan menggunakan alat-alat yang sangat sederhana dan cukup untuk pertanian tersebut untuk keluarga sendiri. Akan tetapi dengan penemuan besi, keledai, kuda dan unta zaman manusia mulai berubah. Perdagangan antar negara juga makin cepat, apalagi mulai ditemukannya "roda kereta" oleh bangsa Sumaria, jarak tempuh perdagangan tsb makin tidak jauh lagi.
Dinasti Han di China, yang dulunya terisolasi dengan saudaranya di Afrika dan Eropa,mulai mengirimkan misi perdagangan mereka ke Italia dan Arab menembus pegunungan Himalaya, dengan "Jalur Sutra" mulai terbuka. Di Eropa penyebaran agama Kristen dimulai dan agama Islam 300 th kemudian melalui jalur-jalur perdagangan oleh orang2 Eropa dan Arab. Daratan Amerika belum terjamah masih dalam keadan terisolasi saat itu, kemudian dengan restu Ratu Sepanyol 500 th lalu, Columbus mulai mencari daerah baru dan secara kebetulan menemukan benua Amerika yang kita kenal sekarang, pertukaran perdagangan, kebudayaan, agama dan invasi militer sangat berhubungan erat dengan era globalisasi ini, juga banyak terjadi pembunuhan dan pertukaran penyakit menular yang dibawa orang-orang asing kenegaranya, dimana penduduk lokal belum mengenal penyakit ini sebelumnya.
Penemuan serbuk mesiu di China diera dinasti Han dan perakitan senjata dimualai sejak zaman besi dengan merakit meriam dan senapan, dari peralatan sederhana untuk bercocok tanam saat itu mulai revolusi dengan menggunakan mesin uap yang ditemukan oleh ilmuwan Inggris dengan memakai bahan bakar fossil, batu bara dan diteruskan penggunaan kerosine, yang ditemukan oleh bangsa Sumaria untuk mendukung penggerak mobil yang diawali oleh orang Jerman saat itu.
Di era abad ke 20 ini manusia sudah bisa melesat jauh mencari saudaranya yang hilang di Planet lain dari gugusan Tata Surya, Galaxy lain yang mungkin masih bisa ditemukan usai era”Big Bang” 14 Mill tahun lalu,jumlah manusia saat ini didunia diperkirakan sejumlah 7 Mill, suatu angka yang fantastis bukan? Dengan dunia komunikasi yang amat cepat saat ini kita bisa melakukan traveling, perdagangan, bertukar idea, informasi dengan rekan-rekan kita diseluruh penjuru dia dengan waktu sangat singkat, tidak ada lagi "The Lost World", planet biru ini milik kita semua.